SULAP BELIMBING APKIR MENJADI SAOS Oleh Rini Marina Sebelah barat pinggiran kota ledre, tepatnya Desa Ngringinrejo Kecamatan Kalitidu. Di desa itulah saya mengabdikan diri sebagai guru SMP Negeri 2 Kalitidu. Bagi masyarakat Bojonegoro dan sekitarnya, desa ini sudah tidak asing lagi. Sebab desa ini telah dikenal dengan Agro wisata Belimbing. Letak kebun belimbing dengan sekolah, hanya sekitar dua kilo meter saja. Sebelumnya petani belimbing hanya menjual buahnya saja. Perubahan pola pikir kini kian terlihat. Berdirinya kelompok tani yang terorganisir membuat laju pertumbuhan ekonomi meningkat. Kreatifitas para petani dikelola secara maksimal. Sehingga buah belimbing telah menjadi produk olahan. Saat ini mereka menjadikan buah belimbing dijadikan bahan utama pembuatan sirup, dodol serta keripik. Melimpahnya hasil kebun yang ada di daerah wisata belimbing membuat petani makin meningkat penghasilannya. Mereka tidak langsung menjual seluruh hasil petikannya. Namun ada proses ...
Komentar
Posting Komentar